Sunday, September 11, 2016

MENGENAL HARIMEDIAKU | HARI SUSILO

Sebelumnya terima kasih atas perhatian yang besar masyarakat Indonesia dimanapun anda berada terutama masyarakat Pacitan. Sebelum saya cerita panjang lebar kita lihat dulu sejarah akar batang mulai tumbuh di kalangan masyarakat. Pada tahun 2010 ketika masih duduk dibangku SMP tercetus ide membuat suatu papan info didalam kelas dengan tujuan menyebarluaskan informasi dari sekolah ke teman-teman sekelas. Pada waktu itu hp masih tergolong hp yang mewah dan akses internet yang belum bagus seperti sekarang. Dengan bermodal email dari yahoo saya gabungkan menjadi satu dengan nama Mivec production, meski terdengar tidak asing dikalangan pecinta mobil nama ini saya ambil lantaran modern dan mudah diingat. Setelah lulus dari SMP memasuki bangku SMK inovasi terus dilakukan, salah satunya dengan membuat grup facebook MAS HANDSOMEMISME (sekarang INFO HARIMEDIA INDONESIA). Mulai kepikiran membuat web dan terlintas membuat blog sederhana dengan nama hariprasbharapacitan, nama itulah yang kemudian mencuat dipublik membuat saya terkenal dengan latar belakang Pramuka. Bari dibuat 1 bulan pengunjung mencapai angka 750. Karena disibukkan dengan kegiatan sekolah dan mengajar sempat rehat selama 3 tahun. Pada tahun 2014 tercetus ide membuat Portal HARIMEDIA INDONESIA dengan memuat berita Kepramukaan, teknologi, dan umum. Namun respon pengunjung tidak bersahabat, dalam 1 bulan hanya 10 kali kunjungan. Terpintas dipikiran membuat Portal Group dan mempunyai member, tak butuh waktu lama tercipta blog Desa Tambakrejo Kabupaten Pacitan dan Gerakan Pramuka SMP Negeri 4 Pacitan. Mekanismenya setiap member akan melakukan postingan harus melewati HARIMEDIA INDONESIA GROUP dan baru boleh diposting melalui akun mereka masing masing. Karena keterbatasan area akses internet dimasing-masing area member, dibuat fanspage facebook yang berisi berita ringan. Perhatian dari kalangan masyarakat sangat tinggi, bisa dilihat dari member Desa Tambakrejo Kabupaten Pacitan mencapai 2100 pengunjung kurun waktu 2 bulan, begitupun dengan member lainnya. Melihat antusias  pengunjung secarik pikiran untuk mengubah nama grup, karena nama sebelumnya begitu terkesan mengambil nama dari institusi lain. Pada tanggal 09 Juli diganti dengan nama HARIMEDIAKU terkesan lebih ringan dan mudah dikenal. Perlahan tapi pasti pengikut setia tetap stay dan menikmati suguhan info dari member kami. Tidak terasa perubahan dari kurun waktu yang lama menghantarkan Portal Informasi HARIMEDIAKU bisa diterima masyarakat luas. Detik ini angka perjalanan sudah 6 tahun, Saya Hari Susilo (Pembuat Portal)  mengucapkan  terima kasih atas perhatian dan apresiasi sahabat HARIMEDIAKU dimanapun anda berada.

Berikut karya HARIMEDIAKU





No comments:

Post a Comment